Wednesday 13 April 2016

Aturan Minum Larutan Bio



PEMAHAMAN PENALARAN “MENGKONSUMSI LARUTAN BIO”


Sewajarnyalah rasa syukur ini pantas saya (Singgih Praptanugraha) persembahkan keharibaan Allah Swt lantaran sudah ribuan orang berhasil memproduksi maupun mengkonsumsi larutan Bio, baik Bio Multiguna Bersih Hygienis maupun Bio Khusus lainnya. Arti lainnya adalah saya berhasil membuktikan tentang manfaat larutan Bio yang telah saya racik dengan berbagai formula dan konsumsi semenjak tahun 1995 sampai sekarang terkait dengan kesehatan dan kebugaran tubuh. Namun demikian, beberapa hal perlu saya sampaikan sebagai berikut :

  • Larutan Bio bukanlah obat kimia/herbal yang menyembuhkan dari penyakit, tetapi larutan yang berisi “bakteri saprofit pengurai bahan organik mati/asal bahan organik menjadi unsur sederhana dan dikembalikan ke alam”. Namun demikian apabila dikonsumsi manusia memang dapat berdampak pada kesehatan dengan penalaran: 
  1. Akan membersihkan saluran/pembuluh darah dan pada bagian tubuh lain yang pada akhirnya saluran/pembuluh darah dan bagian tubuh lain akan bersih dan akan berfungsi secara normal. 
  2. Akan melepaskan kuman/penyakit dari pegangannya (pegangan kuman bahan organik mati), sehingga kuman/penyakit tidak memiliki pegangan dan akan mati. 
  • Larutan Bio tidak bisa dikonsumsi menerus (berlebihan) karena bisa mengakibatkan terlalu banyaknya bahan organik mati yang diurai dalam satu waktu dan saat terlepas akan bercampur dalam darah maupun bahan lainnya yang akan mengakibatkan metabolisme darah dsb dalam tubuh terganggu dengan berbagai rasa sakit yang akan dirasakan manusia dari mencret, pusing, gatal2, rasa tidak nyaman lain dsb bahkan bisa lebih parah dari itu. 
  • Bukan hal mudah untuk mengukur batas cukup maupun berlebihan karena kondisi manusia berbeda dari satu dengan yang lainnya. Dari berbagai kajian kasus yang saya lakukan, saya meminta dalam mengkonsumsi larutan Bio agar dilakukan dengan cara sebagai berikut : 
  1. Diawali dengan dosis maksimal sebanyak 1 sdm, sekali sehari, apabila pusing, mual, diare, rasa tidak nyaman lain dsb), harus dihentikan mengkonsumsinya.
  2. Apabila tidak ada efek negatif seperti pada poin 1, bisa ditambah dengan dosis sebanyak 1 sdm, sebanyak 2 kali sehari dengan beda waktu 6 jam dan selanjutnya pada hari berikutnya maksimal sebanyak 1 sdm, sebanyak 3 kali sehari, pagi siang dan sore/malam.
  3. Apabila setelah mengkonsumsi 1 sdm sebanyak 3 kali sehari, pada hari berikutnya terdapat ciri-ciri terasa makin nyenyak tidur, bangun makin segar, pegal2 kalau ada hilang, apapun yang keluar dari tubuh aromanya berkurang bau tak sedapnya, nasfu makan bertambah dibanding dengan hari sebelumnya dan sakit apabila ada berkurang sakitnya, maka dapat dilanjutkan mengkonsumsi. Apabila tidak terdapat ciri-ciri di atas, harus menghentikan mengkonsumsinya. 
  4. Apabila melanjutkan mengkonsumsi, sudah tidak akan ada lagi aroma yang tak sedap keluar dari tubuh, bahkan apabila makan petai/jengkol urine tidak akan beraroma petai/jengkol, umumnya hari ke 5 maka konsumsi larutan Bio harus dihentikan atau hanya boleh berlanjut sampai maksimal hari ke 8 dan atau sebanyak 240 ml.
  5. Apabila sakit yang dikeluhkan belum sembuh, maka setelah satu minggu dapat mengulangi mengkonsumsi larutan Bio lagi dengan mengikuti tata aturan 03 a dst. 

  • CATATAN KHUSUS :
  1. Sakit bisa datang dengan tiba-tiba, tetapi untuk sembuh perlu proses waktu yang kadang bisa lama. Ibarat rumah bisa runtuh dengan tiba2 tetapi untuk membangun kembali pasti butuh waktu.
  2. Bagi yang akan memebrikan larutan Bio pada orang lain, harus benar2 mencermati kondisi obyektifnya juga sampaikan aturan konsumsinya dan gambarkan resiko yang akan terjadi sampai ybs benar2 mengerti secara nalar dengan benar. Misalnya untuk penderita diabet, harus benar2 mencermati “kadar gula darahnya” yakni saat kadar gula darah tinggi, apabila mengkonsumsi larutan Bio tidak dicampur dengan madu/gula, tetapi pada saat kadar gula rendah/normal harus dicampur dengan madu/gula. 

Silahkan dicermati, dipahami dengan nalar dengan benar jangan sekedar ikut2an. Salam Smart.

No comments:

Post a Comment


Silahkan tinggalkan komentar Anda